Jakarta ,Teras Waktoe,Com– Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.Si., menyampaikan proposal proyek strategis pembangunan Kabupaten Barru kepada Bappenas, Rabu (25/6/2025), dengan fokus utama pada penguatan infrastruktur irigasi.
Proposal tersebut diterima langsung oleh Direktur Sumber Daya Air Bappenas, Dr. Mohammad Irfan Saleh, bersama jajaran. Bupati menekankan bahwa irigasi menjadi program prioritas untuk mendukung produktivitas pertanian dan ketahanan pangan daerah.
“Alhamdulillah, kami diterima baik. InsyaAllah ini jadi langkah awal mengatasi berbagai persoalan irigasi di Barru,” ujar Bupati.
Ia juga menargetkan petani Barru dapat panen padi hingga tiga kali setahun, serta menekankan pentingnya sinkronisasi program daerah dengan visi pembangunan nasional.
Pertemuan ini menjadi bagian dari komitmen Pemkab Barru untuk memperjuangkan pembangunan yang berkelanjutan dan berkeadilan bagi masyarakat.
—